#isvan, medan –
Wali Kota Medan Bobby Nasution menyerahkan penghargaan kepada 157 atlet, 35 pelatih, dan 19 asisten pelatih berprestasi tingkat provinsi, nasional, maupun internasional, Selasa (6/2/2024) di Hotel Four Point.
Pemberian penghargaan berupa uang dan sertifikat ini salah satu bentuk apresiasi Pemko sekaligus memotivasi atlet agar terus meningkatkan prestasi.
Dalam kegiatan dihadiri unsur Forkopimda, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Dammikrot Harahap, para atlet, pelatih, dan asisten pelatih berpretasi itu, Bobby Nasution kembali mempertegas komitmen Pemko Medan memajukan olah raga di di ibu kota Sumatra Utara ini.
Bobby mengatakan, salah satu wujud komitmen Pemko Medan dalam memajukan olahraga adalah pembangunan Stadion Teladan. “Tadi pagi groundbreaking Stadion Teladan. Insya Allah Oktober, ditargetkan rampung dan sudah bisa digunakan,” ungkapnya.
Orang nomor satu di Pemko Medan ini mengatakan, nantinya Stadion Teladan bertaraf internasional san FIFA. Messi dan Ronaldo pun bisa bermain di sana. ***