#rompas, belawan –
Khitanan massal anak yatim piatu digelar di Masjid Jamiq yang berlokasi di Jalan Selebes belawan, pada Kamis (02/01/2025).
Anak-anak yatim piatu yang dikhitankan secara masal ini berjumlah 50 orang yang berada di Kecamatan Medan Belawan dan sekitarnya.
H Irfan Hamidi mengatakan, kegiatan khitan masal ini diselenggarakan atas nama H Irfan Hamidi bersama keluarga besarnya bertempat di Masjid Jamiq Belawan.
“Kegiatan khitanan massal ini berhubung pas anak-anak sekolah sedang libur,” katanya.
Khitanan massal yang diselenggarakan BKM Masjid Jamiq ini atas nama pribadi H.Irfan Hamidi bersama keluarga besarnya mengambil tempat di Masjid Jamiq Belawan dalam rangka kegiatan di bulan Rajab dan amal kebaikan.
Selain itu, momen Khitanan massal 50 anak yatim ini diselenggarakan bertepatan anak-anak libur sekolah. ***