- Bupati Langkat saat menerima predikat opini WTP di Kantor BPK RI Perwakilan Sumut di Medan
Sukses, Pemerintah Kabupaten Langkat dibawah pimpinan Bupati Langkat Terbit Rencana PA dan Wakil Bupati Langkat H.Syah Afandin, menjadi salah satu Kabupaten di Sumatera Utara yang berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), atas laporan keuangan tahun anggaran 2019 dari BPK RI Perwakilan Sumatera Utara.
Bupati dan Wakil Bupati Langkat, saat merayakan tasyakuran hari kelahiran di Rumah Pribadi Bupati Langkat, Desa Raja, Kecamatan Kuala, Langkat, Rabu (24/6/2020)
Prestasi ini untuk pertama kalinya diterima Pemkab Langkat ditahun 2020, ditandai dengan penyerahan berkas hasil pemeriksaan kepada Bupati Langkat oleh ketua BPK Perwakilan Sumut Edyu Oktain Panjaitan, pada acara penyerahan hasil pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah daerah tahun anggaran 2019, di Gedung BPK RI Perwakilan Sumut, Medan, Rabu (24/6/2020).
“Ini prestasi sangat membanggakan, pertama kalinya diraih Pemkab Langkat. Selain bukti keberhasilan Pemkab Langkat mengelola anggaran yang transparan, pencapaian ini juga sebagai kado hari kelahiran Bupati Langkat ke 48 pada 24 juni 2020 dan Wabup Langkat ke 54 pada 23 juni 2020,”ujar Sekdakab Langkat Dr.H Indra Salahudin, disela acara.
Sementara, Bupati Langkat, mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemkab Langkat yang telah bekerja keras, ihklas dan tuntas, sehingga target prestasi tercapai dengan sukses. Semoga, prestasi ini dapat terus dipertahankan ditahun – tahun yang akan datang.
“Alhamdulilah…., Pemkab Langkat berhasil meraih WTP tahun ini. Terimkasih kepada semua pihak yang telah bersama-sama bekerja,”pungkasnya.
Prestasi ini, kata Bupati, secara pribadi Ia persembahkan kepada masyarakat Negeri Bertuah. Sebagai bukti dikepemimpinannya, benar-benar memperjuangkan kepentingan masyarakat dalam pengelolaan keuangan daerah. Selain itu, pihaknya juga menyakini, target meraih WTP adalah sebuah pengamalan nilai kereligiusan sebagai mana visi misinya menjadikan Langkat relgius dan sejahtera.
Alasananya, karena kejujuran dan transparansi yang berpihak kepada masyarakat pada pengelolaan anggaran adalah kunci penting untuk meraih opini WTP dari BPK RI.
“Jadi garis merahnya dengan nilai kereligiusan, pada kejujuran yang berpihak kepada masyarakat. Karena kejujuran adalah perintah agama dan amanat bangsa,”ungkapnya.
Senada, ketua DPRD Langkat Surialam, saat mendapingi Bupati, mengatakan, selama tiga (3) priode menjabat anggota DPRD Langkat, baru ini Pemkab Langkat merah opini WTP. Pihaknya menilai, prestasi ini sangat membanggakan sekali. Sebab sebagai bukti, koordinasi kemitraan Pemkab dan DPRD Langkat berjalan baik dalam pengeolaan anggran, untuk membangun Kabupaten Langkat. “Prestasi ini saya yakini menjadi tanda, kedepan Langkat semakin makmur, sejahtera dan religius dibawah pimpinan Terbit Rencana dan Syah Afandin,”cetusnya.
Sedangkan, ketua BPK RI Sumut meyampaikan pada sambutannya, selamat ulang tahun kepada Bupati dan Wakil Bupati Langkat. Serta menerangkan, Pemkab Langkat mendapatkan predikat opini dari Wajar Dengan Pengecualian (WDP) menjadi WTP, sesuai hasil pemeriksaan yang di laksanakan oleh BPK RI Perwakilan Provsu selama kurun waktu yang di tentukan.
“Opini WTP yang dicapai, telah memenuhi syarat serta ketentuan sesuai hasil pemeriksaan,”ungkapnya.
Sembari berpesan, agar Pemkab Langkat dapat terus mempertahankan predikat WTP ini, sehingga Langkat bisa menjadi contoh Kabupaten/Kota yang lainnya, yang bersih dari permasalahan administrasi keuangan.
Turut hadir mendapingi Bupati Langkat, ketua DPRD Langkat, Sekdakab Langkat, Kadis Kominfo, Inspektur, kepala BPKAD, Plt Asisten I Pemerintahan, Plt Staf Ahli Bupati Bidang Sosial Kemasyarakat, Kadis PU, Staf Khusus Bupati dan Kabag Humas Protokol.(diskominfo-langkat)