#erwin, binjai
Dalam menjalankan Ibadah Puasa, tentunya kita semua sudah mempersiapkan diri menyambut kedatangan bulan yang penuh berkah dan penuh dengan Rahmat dari Allah SWT.
Kedatangan Ramadhan selalu disambut dengan penuh suka cita oleh seluruh umat Islam, karena Ramadhan adalah bulan yang dirindukan. Di dalam kitab suci kita Alqu’an telah disebutkan bahwa di bulan ini semua keberkahan diberikan oleh Allah SWT kepada kita semua umat muslim dimanapun berada.
Arti dari makna datangnya Bulan Suci Ramadhan ini disampaikan Ketua Forum Silaturahmi Umat (FSU) Sumut Ir.Suseno Arto,WP melalui media ini, Kamis (22/4/2021) dikediamanya Komplek Bumi Berngam Indah, Kelurahan Berngam, Kecamatan Binjai Kota.
Dijelaskan Suseno, meskipun pelaksanaan Ibadah Ramadhan beda dengan tahun sebelumnya, karena menjalankan Ramadhan tahun ini masih dalam suasana memprihatinkan karena pandemi Covid-19 yang serba keterbatasan dan mematuhi protokol kesehatan yang ketat dan terjaga, seperti jaga jarak yang aman dan mentaati aturan kebersihan diri.
Namun semua itu harus kita sadari, sebagai warga yang baik, sudah seharusnya kita mentaati dan mematuhi himbauan pemerintah, sungguh kita harus tetap menjaga diri dan mentaati, karna aturan yang diterapkan oleh pemerintah demi keselamatan rakyatnya.
Suseno menerangkan, Ramadhan adalah bulan yang suci, untuk itu momentum ini harus kita jadikan sebagai kesempatan untuk melatih diri menjadi seorang insan yang jauh lebih baik dari capaian keimanan kita saat ini.
Ramadhan adalah bulan dimana Allah memberikan kesempatan kepada umat manusia untuk mencapai taraf menjadi manusia yang bertaqwa, selama sebulan penuh mengasah dalam membangun karakter sebagai seorang yang memiliki sifat jujur, berintegritas dan kompetitif.
Berpuasa merupakan kewajiban dan tidak akan diwajibkan oleh Alah SWT kepada umatnya jika tidak bermanfaat, karena Allah SWT telah menjanjikan status Taqwa kepada umatnya yang berpuasa.
Saya Ir.Suseno Arto,WP dimomentum Ramadhan dimasa pandemi Covid-19 tahun ini, mengajak semua orang tua, untuk membimbing anak-anak, sanak saudara dan tetangga yang beragama islam untuk beribadah kepada Allah SWT.
Berzikir dan berdoa kepada Allah SWT, berselawat kepada baginda Rosulullah Muhammad SAW, semoga Allah mengabulkan target Ramadhan kita dan memasukan kita didalam daftar orang-orang yang telah dibebaskan dari neraka pada bulan Ramadhan tahun ini.
Semoga Allah SWT melimpahkan kepada kita semua kesehatan lahir dan bathin, kebaikan dan keberkahan dan kita dimasukannya kedalam golongan orang-orang yang bertaqwa, harap Ir.Suseno Arto, WP. ***