#hendrik-rompas, belawan
DPC HNSI Kota Medan bersama Satpolairud Polda Sumatera Utara pada Selasa pagi (26/01/2021) melaksanakan bedah rumah milik warga dikawasan Kelurahan Belawan Bahari Kecamatan Medan Belawan Kota Medan.
Rumah yang dibedah atau diperbaiki tersebut milik Burhan Tarigan (58) alias Sipo warga Jalan Pulau Seram Lingkungan VI Kelurahan Belawan Bahari Kecamatan Medan Belawan.
Burhan Tarigan yang kini keadaannya cacat fisiknya tersebut mengucapkan banyak terima kasih kepada Ketua DPC HNSI Kota Medan, Abdul Rahman dan kepada Komandan Direktur Ditpolairud Polda Sumatera Utara bapak Kombes Pol Dadan. SH.MH yang membedah rumahnya yang sudah mau tumbang dimakan usia. Dari kedua insitusi terbut Burhan Tarigan alias Sipo menerima sembako untuk memperpanjang kehidupannya.
Ucapan terima kasih juga saya tujukan kepada bapak Camat Medan Belawan yang tidak ada perhatiannya kepada warganya yang tak mampu, kata Burhan Tarigan alias Sipo.
Pada kesempatan tersebut ketua HNSI Kota Medan Abdul Rahman didampingi para pengurusnya serta Karang Taruna Kecamatan Medan Belawan dan Kepala Lingkungan VI Amin Surbakti mengatakan,Kegiatan tersebut juga secara bersamaan akan dilaksanakan Jelang Musyawarah Cabang (Muscab) ke X dan Pelantikan DPC.HNSI Kota Medan.
Abdul Rahman Ketua HNSI Medan menambahkan, kegiatan bakti sosial ini terlaksana berkat bantuan dari para donatur yang salah satunya atas adanya kepedulian pihak Ditpolairdasu terhadap masyarakat nelayan pesisir.
Dirpolairdasu Kombes Pol.Dadan SH MH sangat mendukung kegiatan HNSI Medan dalam melaksanakan kegiatan bedah rumah dalam menciptakan rumah layak huni bagi masyarakat pesisir.Untuk itu Polairud Polda Sumatera Utara akan terus mendukung kegiatan kegiatan DPC HNSI Kota Medan. ***
Foto Ketua HNSI Kota Medan bersama Dirpolairud Polda Sumut. (*)