#isvàn, medan –
Pemko Medan siap ikut andil dan mendukung penuh penataan dan penertiban yang dilakukan seluruh stakeholder Provinsi Sumatera Utara untuk menciptakan lingkungan lalu lintas yang lebih tertib, lancar dan aman jelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024 Aceh-Sumut. Selain persiapan PON, penataan dan penertiban ini juga menjadi momentum untuk merubah wajah kota Medan yang lebih baik.
Hal ini dikatakan Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Pj Sekda Topan Obaja Putra Ginting dalam rapat koordinasi
penataan dan penertiban lalu lintas dan angkutan Jalan yang digelar Polda Sumut di Mapolda Sumut, Kamis (8/8/2024). Rapat dipimpin Wakapolda Sumut Brigjen Pol Rony Samtana ini diikuti pimpinan perangkat daerah terkait di lingkungan Provinsi Sumut dan Pemko Medan serta para camat di Kota Medan dan para Kapolsek.
Dikatakan Pj Sekda, atas nama Wali kota Medan, Pemko Medan mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya rapat ini dalam rangka menertibkan atau memperbaiki wajah Sumut jelang PON ke- XXI dimana kota Medan sebagai ibu kota Provinsi Sumut.
“Selain dalam rangka persiapan menjelang sekaligus mendukung Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024 Aceh-Sumut, saya minta kepada OPD, camat agar memanfaatkan momentum ini untuk memperbaiki wajah Kota Medan lebih baik kedepannya “, kata Topan.
Menurut Topan, Kota Medan sebagai gerbang masuk ke provinsi Sumut selain Kabupaten Deliserdang tentunya harus menjadi kota yang lebih tertata baik dan rapi. Untuk itu Mari kita menata mulai dari penertiban parkir, papan reklame, pembenahan badan jalan, pembenahan rute bus bersama stakeholder Provinsi Sumut serius dilaksanakan.
“Kepada Bapenda maksimalkan kesempatan ini untuk menertibkan reklame yang tidak berizin. Kepada Camat buat surat edaran terkait dengan penataan dan penertiban di wilayahnya. Kita harus berkerjasama dan bergandengan tangan untuk menciptakan ketertiban dan kelancaran lalu lintas jelang pelaksanaan PON”, sebut Topan. ***